Tanggal Rilis | : | 1 Juni 2016 |
Ukuran File | : | 0.63 MB |
Abstraksi
Jumlah
Penumpang yang datang menggunakan angkutan laut pada bulan April 2016 sebanyak
1.811 orang, turun 69,83 persen dibandingkan bulan Maret 2016. Demikian pula
jumlah penumpang yang berangkat mengalami penurunan sebesar 72,02 persen.
Jumlah
barang yang dibongkar pada pelabuhan laut bulan April 2016 sebanyak 78.134 ton,
turun 45,66 persen dari bulan Maret 2016. Namun barang yang dimuat bulan April
2016 mengalami peningkatan 647,02 persen dibandingkan bulan Maret 2016.
Jumlah
penumpang yang datang melalui penerbangan domestik pada bulan April 2016
sebanyak 137.522 orang, naik 4,60 persen dari bulan Maret 2016. Demikian pula
jumlah penumpang datang melalui penerbangan internasional, mengalami
peningkatan 0,69 persen dibandingkan bulan Maret 2016.
Jumlah
penumpang yang berangkat melalui penerbangan domestik sebanyak 127.720 orang
pada bulan April 2016, naik 2,09 persen dari bulan Maret 2016. Demikian pula
jumlah penumpang berangkat melalui penerbangan internasional naik 2,03 persen
dibandingkan bulan Maret 2016.
Jumlah
barang yang dibongkar melalui penerbangan domestik pada bulan April 2016
sebanyak 420.597 kg, turun 0,41 persen dari bulan Maret 2016. Tidak ada barang
yang dibongkar melalui penerbangan internasional pada bulan April 2016.
Jumlah
barang yang dimuat melalui penerbangan domestik sebanyak 306.467 kg pada bulan
April 2016, turun 14,69 persen dari bulan Maret 2016. Sebanyak 6.731 kg barang
yang dimuat pada penerbangan internasional bulan April 2016, naik 481,26 persen
dibandingkan bulan Maret 2016.
Berita Resmi Statistik Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Sumbawa Barat (Statistics of Sumbawa Barat Regency) Jl. Pendidikan Nomor. 269
Kelurahan Telaga Bertong
Taliwang
Sumbawa Barat Kode Pos: 84455 Telp/Faks (0372) 81812/81813
E-Mail : bps5207@bps.go.id
Tentang Kami