Menteri Perdagangan Ikut Rilis BPS - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sumbawa Barat

BPS Sumbawa Barat berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada konsumen, mari beri penilaian terhadap pelayanan kami saat ini dengan ikut survei di sini

Hubungi WhatsApp PST BPS KSB di nomor (0821 4440 6055) jika Anda ingin tahu semua hal tentang BPS KSB atau pelayanan yang ada di BPS KSB || Pembangunan Wilayah Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) BPS Kabupaten Sumbawa Barat

Menteri Perdagangan Ikut Rilis BPS

Menteri Perdagangan Ikut Rilis BPS

26 Agustus 2015 | Kegiatan Statistik Lainnya


Siang itu, 15 Juli 2015, pelataran parkir BPS lebih ramai dari biasanya. Beberapa orang berpakaian hitam-hitam pun sudah tampak sigap di Gedung 3 Lantai 1 BPS. Tiga papan nama sudah terpasang rapi di tempatnya: Kepala BPS, Suryamin; Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa, Sasmito Hadi Wibowo, serta Menteri Perdagangan, Rachmat Gobel. Menteri beserta jajarannya diterima dengan hangat di ruang VIP. 

“Data BPS ini kurang akurat menurut saya,” ujar Rachmat begitu tiba di ruang VIP, sesaat sebelum menempati kursinya. Raut wajah Suryamin seketika itu berubah. Pun demikian dengan jajaran Kementerian Perdagangan (Kemendag). Setelah tiga detik terhenyak, bos sebuah perusahaan elektronik raksasa ini melanjutkan, ”Bagaimana mau akurat karena dalam kacamata saya televisi yang ada di depan itu (sembari menunjuk televisi yang memang ada di ruangan) bukan Panasonic.” Sontak semua pun tertawa, melepas kelegaan.

Tak lama kemudian acara jumpa pers perkembangan ekspor impor dimulai. Meski dilaksanakan satu hari sebelum cuti bersama Lebaran, cukup banyak awak media massa yang menghadiri. Beberapa wartawan mempertanyakan kebijakan impor sapi kepada Rachmat. Sebagai salah satu dukungan kepada kebijakan pemerintah, Suryamin pun menambahkan, “Berdasarkan data PSPK (Pendataan Sapi Potong, Sapi Perah, dan Kerbau) tahun 2011, ada beberapa alasan kenapa tidak semua sapi boleh dipotong, bisa jadi karena usianya yang belum mencukupi. Nah, didata PSPK itu semua disajikan lengkap.” Diakhir kunjungan, Rachmat menyampaikan apresiasinya atas undangan jumpa pers tersebut.


Sumber: http://www.bps.go.id/
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Sumbawa Barat (Statistics of Sumbawa Barat Regency) Jl. Pendidikan Nomor. 269

Kelurahan Telaga Bertong

Taliwang

Sumbawa Barat Kode Pos: 84455 Telp/Faks (0372) 81812/81813

E-Mail : bps5207@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik